Mengawali tahun 2019 ini, Yamaha nampaknya akan menggeber penjualan dengan merilis beberapa type motor, dan yang terbaru ada Yamaha MT-15. Sejatinya MT-15 ini telah lebih dulu muncul di Thailand pada bulan Oktober 2018 lalu, dan walaupun tanpa acara peluncuran yang megah, Yamaha telah secara resmi membawa MT-15 masuk ke Indonesia. Motor dengan aliran “Naked Bike” ini dibanderol dengan harga Rp 34 jutaan, ini berarti MT-15 menjadi motor tanpa fairing kelas 150 cc termahal yang ada di Indonesia.
Motor Yamaha MT-15 memakai mesin 155 cc dengan teknologi katup variabel VVA yang juga merupakan mesin yang sama menggerakkan Yamaha R15 dan Vixion R. Mesin 150 cc, 1-silinder berpendingin udara, SOHC 4-klep yang bisa menghasilkan tenaga hingga 19 Tk dan torsi 14,7 Nm. Dan untuk rangka, Yamaha mempercayakan pada tekhnologi delta box yang dikenal rigid, tapi tetap ringan. Dilansir dari situs resmi Yamaha, MT-15 memiliki bobot seberat 133kg. Yang mana ini berarti MT-15 lebih ringan 2 kilogram dari Xabre yang beratnya mencapai 135kg. Tetapi jika dibandingkan dengan Vixion R, MT-15 lebih berat karena Vixion hanya memiliki bobot 131kg.
Walaupun memiliki dimensi body yang terhitung besar, Yamaha MT-15 akan tetap lincah saat diajak bermanuver. Hal ini dikarenakan pemakaian suspensi up-side down yang mampu memberikan handling yang nyamanan saat berkendara. Ditambah lagi dengan penggunaan alumunium swing arm yang kokoh namun berbobot ringan serta ban tubeless bertapak lebar semakin menguatkan bahwa MT-15 ini akan memberikan sensasi berkendara yang lebih stabil.
Sosok MT-15 ini terlihat garang dengan bagian depan seolah memakai topeng bernuansa robot. Ada tiga kombinasi warna yang nyentrik yang bisa dipilih oleh calon konsumen. Pertama, matte grey dengan paduan warna oranye pada bagian pelek. Kedua, matte blue yang menyajikan kombinasi fluo yellow di bawahannya. Sementara kombinasi warna yang ketiga adalah, metallic black yang memakai aksen solid di semua bagian body.
Sebagai motor terbaru yang dirilis, Yamaha membekalinya dengan semua teknologi terkini yang dimilikinya. Semua Lampu menggunakan lampu LED, sampai pada positioning light, juga lampu rem. Bahkan, untuk lampu utama menggunakan LED proyektor. Dengan demikian pencahayaan dari motor bukan cuma lebih terang, tetapi juga akan lebih fokus. Kesan modern juga tersaji pada penggunaan panel indikator full digital. Untuk desain, dimensinya serta informasi yang disajikan hampir terlihat serupa dengan panel milik Yamaha R15, Vixion dan Vixion R. Hanya saja, MT-15 ditampilkan dengan background gelap.
Motor MT-15 ini menurut Yamaha, dibuat untuk menggambarkan gaya berkendara masa kini yang modern. Hal ini terlihat dari pemilihan desain motor yang lebih agresif dan berani, tidak lupa juga didukung dengan penambahan fitur terbaru, serta mesin yang lebih bertenaga. Dengan demikian, Yamaha MT-15 ini dapat disimpulkan sebagai motor gahar yang patut untuk dimiliki di awal tahun 2019 ini.