Jeruk lemon adalah buah yang cukup umum untuk ditemui di nusantara. Mudah untuk ditanam dan cenderung cocok dengan musim di negara kita. Dalam rasa unik lemon yang asam namun segar ini ternyata mengandung banyak nutrisi baik bagi kesehatan maupun kecantikan. Jadi, jangan heran ketika banyak menu minuman yang dicampuri lemon menjadi tambah nikmat.

Lemon Tea yaitu teh yang dicampur lemon adalah minuman yang sudah dikenal banyak orang. Aromanya yang wangi dan rasanya yang membuat lidah bergetar pasti membuat siapa saja ingin bisa membuatnya sendiri di rumah. Karena apa? Dengan bisa membuatnya sendiri, berarti kita bisa untuk selalu menikmati minuman wangi ini kapanpun kita mau.

Resep Lemon Tea yang menyegarkan.

Bahan
1.1 buah jeruk lemon, lalu peras airnya
2.1 sdt teh (merek teh apa pun yang Anda suka)
3.Gula putih secukupnya, sesuai selera
4.Air putih sebanyak 2 gelas
5.Bila perlu, tambahkan madu
6.1 Batang serai, tumbuk pelan

Cara Membuat
1.Rebus 2 gelas air putih tadi hingga mendidih. Lalu masukkan teh bersama Batang serai dan rebus lagi hingga teh larut.
2.Matikan kompor dan masukkan air lemon bersama madu dan gula ke cairan nomor 1.
3.Aduk hingga merata lalu saring di gelas saji Lemon Tea.
4.Berikan potongan jeruk lemon di salah satu sisi untuk mempermanis penampilan Lemon Tea serta menguatkan aroma wanginya.

Kenapa harus Lemon Tea?

Resep Lemon Tea diatas snagat mudah untuk dicoba, tetapi kenapasih harus dicampur dengan lemon ? . Nutrisi dan antioksidan dalam buah lemon dan teh sama-sama menghasilkan manfaat melimpah bagi tubuh. Nutrisi juga akan meningkatkan daya tahan tubuh serta mampu memberikan kondisi yang lebih prima. Bahkan, Lemon Tea juga aman untuk menemani sarapan pagi Anda dan keluarga. Madu yang dicampurkan pun, akan memberikan manfaat tambahan bagi tubuh sehingga hasil yang didapat lebih maksimal.

Manfaat Lemon Tea

Ada pun manfaat sehat yang Anda dapat jika rutin minum Lemon Tea:
1.Membantu Mengusir Racun Dari Tubuh
2.Membantu Mengobati Sakit Flu dan Batuk
3.Dapat Meningkatkan rasa Nyaman & Bahagia
4.Sebagai Relaksasi Tubuh
5.Membantu Menyehatkan Sistem Pencernaan
6.Sebagai Anti Kanker
7.Membantu Menyehatkan Organ Ginjal