Tinggal di Apartemen kini menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat perkotaan, Kebutuhan dan gaya hidup masyarakat urban yang mengutamakan privasi dan lokasi strategis menjadi faktor pemicunya sehingga saat ini berbagai pembangunan Apartemen semakin banyak didirikan. Selain itu juga dikarenakan semakin membaiknya perekonomian kalangan menengah di Indonesia sehingga menaikan daya beli di sektor properti. Jika dibandingkan dengan Rumah Tinggal landed yang dengan harga tanah yang semakin tinggi di daerah perkotaan , apartemen memang menjadi alternatif yang sangat bagus untuk dimiliki.
Selain cocok sebagai hunian, Apartemen juga diminati masyarakat untuk tujuan investasi. Potensi keuntungan yang dapat dinikmati para pembeli selain dari peningkatan harga, juga berasal dari pendapatan sewa. Potensi tersebut bisa dilihat dari tingginya rata-rata harga apartemen sewa bulanan maupun tahunan di kawasan pusat bisnis Jakarta. Kehadiran Apartemen di pusat-pusat bisnis tentu saja menjadi pilihan yang sangat menarik bagi para pekerja karena mudahnya akses ke tempat kerja dan meminimalisir terjebak di kemacetan.
Animo yang tinggi terhadap apartemen dirasakan sebagai hal yang wajar saja lantaran fasilitas yang diberikan oleh Apartemen setara dengan hotel berbintang. Apartemen yang tinggapl pakai dan dengan lengkapnya furniture didalamnya juga memudahkan calon penyewa untuk tidak repot dalam mempersiapkan hunian nya. Privasi yang terjaga dan keamanan yang terjamin juga menjadi faktor yang sangat mempengaruhi semakin berkembang nya bisnis sewa apartemen.
Nah begitulah hingga saat ini Bisnis Properti khususnya sewa apartemen semakin diminati dan semakin bertumbuh.